Selasa, 07 Februari 2012

INTP 07/02/2012

Data Fundamental INTP
Salah satu perusahaan yang terus tumbuh.. Baik untuk investasi. Walaupun PER cukup tinggi, namun masih dalam tingkat wajar. Bila pertumbuhan semakin tinggi dengan tingkat utang semakin rendah, maka PER akan semakin turun dan ROE akan semakin meningkat.

IHSG
IHSG masih di atas garis alligator dan masih ikut trend positif. Jika besok IHSG rebound, maka akan mendukung INTP untuk rebound, setelah trend penurunan 12 hari.

Chart Perbandingan sektor semen
Dari perbandingan dengan SMGR dan SMCB yang sudah naik sebesar 18% dan 21%, kemungkinan INTP untuk menyusul juga cukup besar. Walaupun masih ada peluang melanjutkan trend penurunan.

Chart Mingguan INTP
Dari chart mingguan terlihat kemungkinan akhir dari wave 4, setelah menyentuh kembali garis fibonacci 100%. Ini adalah support yang kuat. Dari chart harian pada hari ini telah menyentuh level support dan kembali di tutup di harga yang sama dengan kemarin. Belum ada konfirmasi kepastian rebound. Jika sudah rebound dari support Fibonacci 100%, Bollinger Band, dan konfirmasi akhir wave 4, maka sudah tidak ada alasan untuk tidak masuk ke pasar. Target harga adalah di 19050 jika merujuk ke puncak wave 3. Resisten-resisten dapat dilihat di chart harian dibawah ini. berdasarkan garis-grais Fibonacci dan Bollinger band.

Chart Harian INTP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar